Denny Siregar: Saya Enggak Benci Anies, Tapi...

JAKARTA, – Pegiat media sosial Denny Siregar menekankan bukan pembenci Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan. Dia mengaku hanya ingin melawan kelompok khilafah yang berada di balik punggung Anies.

“Benci Anies? Ngga, lah. Saya bukan pembenci. Kenal aja ngga. Saya hanya harus melawan kelompok khilafah yang menjadikan Anies sebagai simbol untuk agenda besar mereka,” cuitnya di akun Twitter @DennySiregar7, dikutip Senin (20/6).

Meski begitu, Denny tampak menyesalkan Anies yang justru menerima dukungan dari kelompok khilafah. Seharusnya, kata dia, Anies ikut memberantas kelompok tersebut bila seorang nasionalis tulen.

“Anies itu oportunis. Jika dia nasionalis, tentu sejak awal sudah berseru untuk melawan mereka, bukan malah memanfaatkannya,” ujar dia.

Sebelumnya, Denny Siregar menyinggung politik identitas sebagai strategi Anies Baswedan di Pilgub 2017. Menurutnya, hal itu sebaiknya tak terulang di Pemilu 2024.

“Mengungkap busuknya politik identitas tahun 2017, itu bukan membuka lama yang harus dipendam. Justru untuk mengingatkan jangan sampai itu terulang. Ngeri kalau kisah Pilgub DKI menjalar ke nasional,” kata Denny.

“Dan saya akan terus berada di garis depan. Memaafkan bukan berarti melupakan,” tegasnya.



sumber: www.jitunews.com