PDIP Enggan Kerja Sama, PKS Ingatkan Pepatah Jawa

JAKARTA, - Sekjen PDIP, Hasto Kristiyanto, menyebut partainya tidak memiliki peluang berkoalisi dengan PKS. Juru bicara PKS, Muhammad Kholid, mengatakan bahwa partainya menghormati sikap PDIP.

"PKS menghormati sikap parpol termasuk PDIP yang menegaskan sikapnya tidak akan berkoalisi dengan PKS, tentu itu hak prerogatif, hak kedaulatan partai PDIP untuk tidak mau berkoalisi dengan PKS," kata Kholid kepada wartawan, Kamis (23/6).

Kholid kemudian tentang mengingatkan pepatah Jawa. Kholid minta PDIP tidak berlebihan dalam bersikap.

"Tentunya kami sebagai sesama anak bangsa mengingatkan ada pepatah Jawa yang mengatakan ngono yo ngono tapi ojo ngono, janganlah terlalu berlebihan dalam bersikap," ucapnya.

Kholid mengajak partai politik untuk menunjukkan sikap politik yang damai dan menyejukkan. Kholid mengingatkan untuk bijaksana dalam menggunakan kekuasaan.

"Marilah kita sebagai partai politik menunjukkan politik kebangsaan yang damai, yang sejuk, yang menunjukkan kolaborasi bukan polarisasi," ujarnya.

"Orang Jawa selalu mengatakan adigang adigung adiguno, ketika kita memiliki kekuasaan, gunakanlah kekuasaan itu dengan bijaksana," lanjut dia.



sumber: www.jitunews.com