NasDem Umumkan Bacapres, Ferdinand Tuding Intrik Politik

JAKARTA, – Pegiat media sosial Ferdinand Hutahaean menyebut langkah Partai NasDem mengumumkan bakal calon presiden sebagai intrik politik.

Menurutnya, aksi NasDem itu merupakan sebagian upaya menggaet pemilih, terutama mereka yang mendukung tokoh yang masuk radar partai pimpinan Surya Paloh itu.

Diketahui, Ketua Umum Partai NasDem Surya Paloh, saat penutupan Rakernas, membeberkan tiga nama yang kemungkinan akan diusung di Pilpres 2024, yakni Anies Baswedan, Ganjar Pranowo, dan Andika Perkasa.

Ferdinand mengingatkan publik bahwa nama-nama tersebut, meski bacapres, belum pasti diajukan ke Pilpres mendatang.

“Nasdem umumkan nama Capres. Bagi saya, ini hanya intrik politik dengan harapan agar para pendukung bacapres yang diumumkan tersebut beralih dukungan ke Nasdem, padahal belum tentu diusung,” tulisnya di akun Twitter @FerdinandHutah4, dikutip Sabtu (25/6).

Eks politikus Partai Demokrat itu menyayangkan dari ketiga nama bacapres, tidak ada satupun kader NasDem. Ferdinand menyinggung dampak dari buruknya pengkaderan di partai tersebut.

“Sayangnya, tidak 1 pun nama kader bahkan tidak juga nama Ketumnya. Apakah ini bentuk kegagalan pengkaderan?” sindirnya.



sumber: www.jitunews.com