Boris Johnson Mengundurkan Diri, Begini Tanggapan Presiden AS

WASHINGTON, - Gedung Putih pada hari Kamis (7/7) mengeluarkan pernyataan tentang pentingnya aliansi AS-Inggris dalam mendukung Ukraina. Pernyataan itu merupakan tanggapan atas mundurnya Boris Johnson dari jabatan Perdana Menteri.

"Inggris Raya dan Amerika Serikat adalah sahabat dan Sekutu terdekat, dan hubungan khusus antara rakyat kami tetap kuat dan langgeng," kata pernyataan itu, yang pertama kali diterbitkan oleh CBS News.

Presiden AS Joe Biden mengatakan bahwa ia berharap kerjasama bilateral antara Washington dan London akan tetap kuat, terutama dalam mendukung perjuangan Ukraina melawan Rusia.

“Saya berharap dapat melanjutkan kerja sama erat kami dengan pemerintah Inggris, serta Sekutu dan mitra kami di seluruh dunia, dalam berbagai prioritas penting. Itu termasuk mempertahankan pendekatan yang kuat dan bersatu untuk mendukung rakyat Ukraina saat mereka membela diri melawan perang brutal [Presiden Rusia Vladimir] Putin terhadap demokrasi mereka, dan meminta pertanggungjawaban Rusia atas tindakannya,” kata Biden.

Biden sendiri mengatakan kepada CNN bahwa dia tidak memiliki komentar lebih lanjut tentang pengunduran diri Johnson, ketika ditanya tentang hal itu setelah upacara Presidential Medal of Freedom pada Kamis sore.

“Tidak, itu bagian dari proses,” kata pemimpin AS itu.



sumber: www.jitunews.com